Cara Flashing Samsung Galaxy S4 GT-I9500

Cara Flashing Samsung Galaxy S4 GT-I9500

Cara Flashing Samsung Galaxy S4 GT-I9500-Didalam artikel ini admin tutorial186 akan membagikan cara flashing Samsung Galaxy S4 GT-I9500, bagi anda yang masih belum tahu apa itu flash dalam istilah smartphone adalah untuk menormalkan atau mengembalikan smartphone anda yang hard brick, tiba-tiba bootloop, error karena kesalahan system. Maka dengan cara flashing ini smartphone akan menjadi normal kembali seperti baru.

Sebelum melakukan flashing disarankan untuk backup data-data penting anda, untuk firmware anda tidak perlu khawatir karena firmware yang disediakan adalah firmware official dari samsung, anda tinggal memilih yang sesuai dengan type smartphone samsung anda.




Download dulu bahan-bahannya dibawah ini :
  1. Driver Samsung download disini
  2. Odin 3.09 download disini
  3. Firmware Samsung Galaxy S4 GT-I9500 download disini (untuk download firmware samsung anda harus join atau registrasi dulu dan setelah berhasil login anda tinggal cari firmware samsung yang sesuai dengan type smartphone samsung yang akan di flash, bisa juga download untuk semua type samsung, jadi selanjutnya anda tidak perlu repot-repot lagi mencari firmware samsung)
Cara Flash Samsung Galaxy S4 GT-I9500 adalah sebagai berikut :
  1. Extract dan instal driver samsung terlebih dahulu agar langsung terbaca saat smartphone Samsung Galaxy S4 GT-I9500 dihubungkan ke PC/Laptop.
  2. Extract Odin 3.09 dan Firmware yang sudah didownload tadi.
  3. Matikan smartphone Samsung Galaxy S4 GT-I9500, hidupkan lagi dengan cara tekan dan tahan tombol (Volume Bawah+Home+Power) secara bersamaan sampai ada pemberitahuan masuk ke mode "Download" dilanjut dengan menekan tombol "Volume Atas" nanti smartphone anda akan dibawa ke mode "Downloading".
  4. Buka aplikasi Odin 3.09 dan hubungkan smartphone Samsung Galaxy S4 GT-I9500 ke PC/Laptop menggunakan kabel USB/Data, jika berhasil atau driver terbaca maka akan terlihat 0:[COM4] di aplikasi Odin 3.09 (0:[COM4] yang terbaca di Odin 3.09 bisa saja berbeda seperti 0:[COM10] atau yang lainnya tergantung driver yang terbaca oleh PC).
  5. Jika belum terhubung ke PC coba ulangi lagi dan pastikan driver samsung sudah terinstal di PC/Laptop.
  6. Centang "Auto Reboot" dan "F. Reset Time" dan klik "PDA" masukan firmware yang sudah diextract tadi biasanya file berformat .tar.md5.
  7. Jika langkah seperti yang diatas sudah dilakukan dengan benar, lanjut dengan mengklik "Start" pada aplikasi Odin 3.09, tunggu beberapa saat sampai proses flashing selesai.
  8. Dan jika proses flashing sudah selesai maka akan muncul "PASS" didalam aplikasi Odin 3.09, tunggu smartphone Samsung Galaxy S4 GT-I9500 akan restart secara otomatis.
  9. Jika booting pada Smartphone Samsung Galaxy S4 GT-I9500 berhasil sampai smartphone menyala maka proses flashing berhasil.
Selamat smartphone anda sudah nomral kembali, sekian Cara Flashing Samsung Galaxy S4 GT-I9500 semoga bermanfaat.


Load disqus comments

0 komentar